Friday, February 5, 2010

Laksa Laska :)


Laksa Laska
Bahan:
1 ekor ayam, potong sesuai selera
2 liter santan cair
400 ml santan kental
4 batang serai, memarkan
4 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
1 bungkus (300 gr)mie putih/bihun, rendam dalam air mendidih, tiriskan
garam secukupnya
minyak untuk menumis

Bahan yang dihaluskan:
15 siung bawang merah
10 siung bawang putih
2 sdm ketumbar,sangrai
5 cm kunyit
3 cm jahe
3 cm lengkuas
10 butir kemiri,sangrai
1 sdm gula jawa

Pelengkap:
telur rebus, belah 2
tahu goreng
bawang goreng
daun kemangi
cabai merah, iris tipis
jeruk nipis


Cara membuat:
Tumis bahan yang telah dihaluskan sampai wangi, kemudian masukkan santai cair, didihkan.
Masukkan ayam, masak sampai matang, angkat ayam, sisihkan.
Tuang santan kental kedalam rebusan santan cair, aduk perlahan sampai santan mendidih.

Cara menghidangkan:
Tata mie putih/bihun di dalam mangkuk, beri ayam, tahu goreng, telur, irisan cabai dan daun kemangi.
Tuangi kuah laksa diatasnya, taburi bawang goreng. Hidangkan bersama irisan jeruk nipis.

Untuk: 6 porsi

* Kata "laska" dalam bahasa Polandia artinya cewek :)


No comments:

Post a Comment